Cara Mengurus Surat Cerai dengan Cepat

Kasus perceraian beberapa selebriti memang sering menjadi konsumsi saat melihat berita di media sosial. Penyebab perceraian juga bermacam-macam seperti perbedaan opini, masalah ekonomi, maupun kehadiran orang ketiga. Sehingga banyak orang memutuskan untuk memilih cara mengurus surat cerai dengan cepat.

Cara mengurus surat cerai tanpa sidang ini bisa dibantu dengan menyewa pengacara atau Kuasa Hukum. Perceraian sendiri juga memiliki landasan hukum, hal tersebut diatur dalam Undang-Undang Nomor 1 tahun 1974 tentang Perkawinan.

Dokumen yang Dibutuhkan untuk Melengkapi Persyaratan

Cara mengurus surat cerai dengan cepat yaitu dengan melengkapi dokumen/berkas yang dibutuhkan. Bagi pemeluk agama Islam, surat cerai biasanya diajukan di Pengadilan Agama (PA). Sedangkan untuk pasangan non Islam, dapat diajukan ke Pengadilan Negeri.

Apa sajakah dokumen yang harus anda siapkan? Mari simak syarat proses gugatan berikut ini:

  • Membawa surat gugatan cerai maupun surat permohonan
  • Surat nikah asli dan fotocopy sebanyak dua lembar yang telah dilegalisir dan diberi materai
  • Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Fotocopy Kartu Keluarga (KK)
  • Siapkan sertifikat tanah, BPKB, dokumen harta lainnya, jika gugatan cerai disertai dengan gugatan harta milik bersama.
  • Bagi penggugat yang menjadi anggota TNI/POLRI/PNS/BUMN ini membawa surat ijin atasan.

Cara Menggugat Cerai baik Suami/Istri

Setelah dokumen dan berkas-berkas untuk perceraian sudah dipersiapkan, berikut cara mengurus surat cerai dengan cepat yaitu sebagai berikut :

1. Membuat Surat Gugatan

Dalam membuat surat gugatan ini, apabila anda menggunakan kuasa hukum, maka anda dapat meminta untuk membuat surat gugatan tersebut. Isi gugatan surat tersebut meliputi:

  • Identitas lengkap suami dan istri yang terdiri dari nama lengkap, tempat tinggal, umur maupun pekerjaan.
  • Alasan Gugatan berisikan fakta kejadian maupun keterangan memohon gugatan
  • Tuntutan maupun permohonan hukum (petitum) yang diminta oleh penggugat agar dapat dikabulkan oleh hakim

2. Siapkan Biaya Perceraian

Biaya perceraian tiap pengadilan dan pasangan ini akan berbeda, tergantung kebijakan dari pengadilan setempat. Biaya ini terdiri dari biaya administrasi, pendaftaran perkara, redaksi, panggilan untuk penggugat (2 kali), untuk tergugat (3 kali) serta materai.

3. Mencari Informasi Mengenai Tata Cara Persidangan

Cara mengurus surat cerai dengan cepat sebaiknya pahami tata cara dan prosesnya bagi penggugat maupun tergugat. Biasanya pada sidang pertama ini hakim masih berusaha untuk mendamaikan kedua belah pihak.

Penggugat sendiri juga diminta untuk menyiapkan saksi yang wajib hadir saat persidangan tersebut. Apabila dalam mediasi awal tersebut tidak berhasil, maka pemeriksaan akan melanjutkan membaca surat permohonan, tanya jawab, dan pembacaan putusan yang menyatakan menerima ataupun menolak permohonan perceraian dari penggugat.


Seluruh informasi hukum yang ada di artikel ini disiapkan semata-mata untuk tujuan pendidikan dan bersifat umum. Untuk mendapatkan nasihat hukum spesifik terhadap kasus Anda, konsultasikan langsung dengan konsultan hukum berpengalaman dengan klik tombol konsultasi di bawah.